Dinamika Litosfer 1


Bumi, apa yang anda pikirkan tentang Bumi?
merupakan satu-satunya planet dalam sistem tata surya matahari yang bisa dihuni, atau pernyataan lainnya.
Bumi apakah diam?
Bumi itu tidak pernah berhenti berkatifitas. Anda sudah pasti tahu pergerakan-pergerakan Bumi. 
pergerakan bumi dari dalam bumi itu sendiri berdampak sangat signifikan terhadap permukaan bumi yang ada sekarang ini terutama sebagai tenaga pembangun bentang alam yang ada permukaan bumi.
perubahan bentuk muka bumi atau dinamika litosfer tidak hanya dipengaruhi oleh tenaga pembangun dari dalam bumi, tapi juga ada pengaruh dari luar yang bersifat perusak. tenaga dari dalam bumi itu lebih kita kenal dengan istilah tenaga/proses endogen. proses endogen terdiri dari tektonisme dan vulkanisme. apa yang menyebabkan tenaga endogen tesebut?

Bila berbicara tentang geografi, kita tidak akan pernah terlepas dengan penyebaran. penyebaran akibat adanya perbedaan kandungan penyusun lapisan Bumi. perbedaan karakteristik setiap pelapisan bumi mempengaruhi pelapisan yang lain. masih ingat dengan lapisan-lapisan Bumi? mulai dari inti Bumi dalam terdiri dari nikel dna besi yang bersifat solid atau padat dan memiliki suhu yang sangat panas atau disebut panas interior sekitar 3200-5200°C ini mempengaruhi inti luar yang terdiri dari besi hingga bersifat cair. panas inti bumi ini mempengaruhi mantel bumi hingga menyebabkan terjadinya arus konveksi. arus konveksi pada mantel ini berpengaruh terhadap pelapisan diatasnya yaitu kerak bumi. kerak bumi ini bersifat padat karena semakin jauh dengan panas interior. masing-masing kerak bumi juga memiliki perbedaan ketahanan kerak tersebut terhadap tenaga dari dalam bumi. bagian yang mudah retak memisahkan kerak satu dengan yang lainnya sehingga menimbulkan lempeng-lempeng tektonik. lempeng tektonik ini akan terus bergerak oleh arus konveksi. bila retakan lempeng tersebut tepat pada pancaran temperatur yang tinggi dari panas interior, maka perserakan lempeng antara retakan akan menjauh (divergen), sedangkan disisi lainnya pergerakan antar retakan akan mendekat (konvergen). pergerakan lempeng yang menjauh dan mendekat ini menyebabkan terjadinya diatropisme dan vulkanisme.

Komentar